Rincian formasi penerimaa CPNS Tahun 2010 ini ternyata belum juga diserahkan ke setiap Kabupaten/Kota. Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Diklat (BKDD) Mitra, Drs Robby Ngongoloy MSi menjelaskan, ketika dihubungi harian ini via ponsel Jumat (08/10) kemarin menjelaskan, memang telah digelar rapat dengan pihak BKD Sulut, tetapi bukan dalam rangka pemberitahuan tentang rincian formasi penerimaan CPNS untuk tiap kabupaten/kota.
“Tadi (kemarin, red) memang ada rapat dengan pemprop, tetapi rapat yang sifatnya koordinatif dalam rangka penerimaan CPNS 2010. Belum diserahkan sama sekali rincian formasi untuk setiap kabu-paten/kota. Mungkin nanti pekan depan,” ujarnya.
Karena itu, kata Ngongoloy, pihaknya belum mau berandai-andai formasi penerimaan CPNS Mitra, termasuk diakomodir tidaknya lulusan SMA. “Selama rincian formasi belum diterima, maka peluang (lulusan SMA terakomodir dalam penerimaan CPNS) masih tetap ada. Kita tunggu saja,” jelasnya.
Ngongoloy bahkan mengata-kan, pihaknya terus berupaya memperjuangkan adanya kuota untuk lulusan SMA sederajat dalam penerimaan CPNS ini. Jumlah yang diusulkan untuk Mitra bahkan mencapai 40 kursi.
“Ini kita sesuaikan dengan kebutuhan. Apakah usulan ini dapat diterima atau tidak, kita tunggu saja. Yang pasti Pemkab Mitra akan terus berupaya,” pungkasnya.
sumber: www.hariankomentar.com
Friday, October 8, 2010
Blog Archive
-
▼
2010
(167)
-
▼
October
(13)
- Kemunkinan Senin Depan Penerimaan CPNS 2010 Dibuka
- Pengumuman CPNS 2010 Serentak Senin Depan
- Formasi CPNS 2010 Kotamogu, Tidak Akomodir Lulusan...
- Penerimaan CPNS Mulai 12 Oktober
- Pendaftaran CPNS Tidak DIpungut Biaya
- Formasi CPNS 2010 Sitaro Resmi Ditetapkan
- Lulusan SMA di Minsel Gigit Jari, Tidak Diakomodir...
- Pemkab Mitra Tunggu Rincian Formasi CPNS 2010
- Lima Kabupaten/Kota Ada Jatah Formasi SMA
- Penerimaan CPNS SULUT Kemungkinan 11 Oktober Menda...
- Minahasa Menunggu Juknis
- Juknis Turun Minggu Depan
- Penerimaan CPNS 2010 Segera Dibuka
-
▼
October
(13)