Web Hosting

Monday, August 15, 2011

Bitung Moratorium Penerimaan CPNS

Harapan warga Kota Bitung untuk melamar menjadi CPNS 2011 ini, tampaknya harus dikubur dalam-dalam. Pasalnya, pihak pemkot telah menyatakan tidak lagi membuka
lamaran CPNS 2011. Pernyataan itu disampaikan langsung Walikota Bitung Hanny Sondakh kepada Komentar, Minggu (14/08).

Alasan pemkot tidak lagi menerima pegawai di tahun 2011 ini, disebabkan belanja pegawai dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun ini, sudah mencapai 60 persen, “Hal ini tentunya sangat berpengaruh dalam anggaran pembangunan di Bitung ini, sebab belanja publik hanya berkisar 40 persen saja, sementara belanja gaji pegawai sudah mencapai 60 persen. Ini kan sudah sangat tidak berimbang lagi,” ujar Sondakh sembari mengatakan, mudah-mudahan tahun 2012 mendatang pihaknya akan membuka lamaran CPNS lagi.

Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Pemkot Drs Ferdinand Tangkudung SIP MSi ketika dimintai tangggapannya terkait pernyataan dari walikota itu mengatakan, saat ini walikota sudah mengirimkan surat kepada Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Birokrasi dan Reformasi, terkait surat moratorium (pemberhentian sementara pengangkatan CPNS, red). “Dengan adanya hal ini, jumlah pegawai saat ini yang berjumlah 4.445 pegawai, saya kira sudah sangat cukup untuk Pemkot Bitung,” tuturnya.

Ditanya soal pengangkatan guru dan kalangan tenaga medis yang masih kurang dan sangat dibutuhkan, menurut Tangkudung hal tersebut bisa dipahami. “Yang pasti saat ini, kami akan melakukan fungsi dari pemanfaatan dalam memaksimalkan kinerja setiap PNS yang ada, baik itu tenaga guru dan tenaga kesehatan dalam hal ini perawat dan juga dokter,” tukasnya.

sumber: www.hariankomentar.co.id